7 Tips Agar Traveling Semakin Hemat
Kata siapa traveling itu mahal?
Sebagian dari kita mungkin masih beranggapan bahwa traveling itu mahal. Itu mungkin dulu. Sekarang, sudah banyak sekali agency dan perusahaan yang memberikan begitu banyak promo dan penawaran menarik yang menjadikan traveling menjadi hemat, lebih mudah, murah, dan meriah . Apalagi kalau sudah tahu bagaimana tips dan tricksnya supaya bisa hemat ketika traveling. Bisa-bisa yang ada kamu akan ketagihan untuk traveling lagi dan lagi. Dan tanpa disadari tahu-tahu jatah cutimu sudah habis dan paspormu sudah penuh dengan cap.
Yuk simak 7 tips berikut ini agar travelingmu menjadi semakin hemat.
1. Planning
Perencanaan itu sangat penting dan dianjurkan untuk dibuat jauh-jauh hari sebelum traveling. Ada baiknya juga jika kamu membuat itinerary (rencana perjalanan), supaya perjalananmu lebih terarah dan terukur, misalnya dengan menentukan destinasi pilihan serta obyek-obyek wisata yang akan dikunjungi, memperkirakan lamanya perjalanan, transportasi yang akan digunakan, penginapan, serta besarnya biaya yang dibutuhkan.
Dan yang tak kalah penting adalah mempersiapkan berkas-berkas yang diperlukan, misalnya surat ijin cuti jika kamu bekerja di kantor dan harus mengambil cuti, serta paspor dan visa yang diperlukan jika kamu akan keluar negeri.
2. Hunting Tiket Pesawat Promo
Tiket pesawat dengan harga promo tentu lebih hemat. Oleh karena itu, jika ingin mendapatkan tiket promo, jangan lupa untuk selalu mengupdate informasi promo dari maskapai-maskapai penerbangan yang ada. Biasanya tiket promo ini tersedia jauh-jauh hari sebelum keberangkatan, misalnya 3 bulan atau bahkan 6 bulan sebelum terbang. So don’t miss it ya!
Selain itu, jika kita tidak berencana membawa banyak barang, ada beberapa maskapai yang menjual tiket tanpa bagasi. Tentu harga tiket dengan tanpa bagasi akan lebih murah.
Namun yang perlu kamu perhatikan, jangan sampai ada barang-barang yang tidak boleh masuk kabin ikut terbawa pada tas dan kopermu.
3. Booking Hotel
Sebelum traveling ada baiknya juga kamu telah booking hotel yang sesuai dengan standarmu. Ini sangat penting demi menjaga kenyamanan serta menjadi tempat melepas penat kamu selama traveling. Booking hotel bisa dilakukan 1-2 minggu sebelum keberangkatan, bisa juga jauh-jauh hari. Namun kurang dianjurkan untuk booking last minutes, karena belum tentu menjamin ada kamar yang tersedia. Kalaupun ada, biasanya harganya sudah mahal.
Kamu bisa booking hotel di www.zenrooms.com, jika ingin mendapatkan hotel dengan harga yang murah (hotel-hotel di Zen Rooms lebih murah 40-60% dari harga standar hotel) dengan fasilitas mewah (kamar yang bersih, kasur yang nyaman, AC, akses Wifi yang kencang, serta kamar mandi berada di dalam).
Baca Juga: My Zenoliday, Penyelamat Kantong Dikala Liburan
Selain itu, kamu juga bisa melakukan pemesanan via aplikasi. Hanya tinggal download dari Play Store secara gratis.
Zen Rooms sudah tersebar di berbagai daerah di Indonesia, seperti di Jakarta, Bandung, Bogor, Yogyakarta, Bali, Batam, Surabaya, Lombok, Makassar, dan Pulau Bintan. Tidak hanya di Indonesia, bahkan kamu bisa booking Zen Rooms di Malaysia, Singapore, Thailand, Filipina, Sri Lanka, hingga Brazil. Dan pastinya coverage area Zen Rooms akan terus bertambah, karena hotel budget yang high quality seperti Zen Rooms ini menjadi incaran para budget traveler dari seluruh penjuru dunia.
Dijamin kamu tidak akan menyesal, karena setiap kamar yang ditawarkan di Zen Rooms telah teraudit dan terstandardisasi secara berkala. Selain itu juga banyak promo yang ditawarkan oleh Zen Rooms.
Saya sendiri telah membuktikannya berkali-kali, dan sangat puas dengan pelayanan yang saya dapatkan ketika menggunakan Zen Rooms.
Bagi yang mau dapat potongan harga di Zen Rooms, silahkan masukkan kode voucher ZENWIDYA ya sebelum ke halaman pembayaran.
4. Belajar
Yap, benar sekali. Supaya travelingmu menjadi nyaman dan bebas hambatan, ada baiknya kamu telah mempelajari seluk beluk tempat tujuan travelingmu, terlebih lagi jika ini kunjungan pertamamu dan tidak ditemani oleh tour guide atau orang yang sudah mengerti lokasi tujuanmu.
Belajar itu bisa bermacam-macam caranya, bisa dengan membaca dari buku, blog, atau situs-situs terpercaya, mempelajari peta tujuan traveling (umumnya kamu bisa mendapatkan peta beserta informasi tempat wisata secara gratis di bagian Informasi tempat kedatangan, baik di bandara, terminal, maupun stasiun), atau bisa juga dengan belajar dari pengalaman orang lain.
Hal-hal yang setidaknya perlu kamu pelajari atau pahami misalnya, apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan, supaya jangan sampai kita terkena denda atau ‘hukuman sosial’ dari masyarakat setempat, ada baiknya juga kita sedikit banyak mengetahui range harga makanan dan atau oleh-oleh dan juga tarif untuk masuk ke suatu tempat wisata. Hal ini diperlukan untuk menghindari terjebak scams atau tertipu.
5. Gunakan Transportasi Umum
Kalau kamu ingin travelingmu menjadi hemat, jangan ragu untuk menggunakan transportasi umum. Selain lebih menghemat karena harganya lebih murah atau bahkan gratis, kita juga bisa berbaur dengan masyarakat setempat, memperhatikan budaya serta bahasa mereka secara langsung. Dengan transportasi umum kita juga bisa berkeliling daerah yang kita kunjungi dan mengeksplor setiap sudut kota.
6. Bawa Bekal Makanan
Bekal ini sangat berguna sekali untuk sekedar mengisi perut ketika lapar melanda saat traveling. Terutama jika kamu traveling ke luar negeri yang disana harga makanan cukup mahal dan atau kamu merasa khawatir akan kehalalannya. Bekal bisa berupa roti, mi instan cup, bubur instan, abon, frozen food yang sudah digoreng, dan makanan-makanan tinggi kalori yang lainnya.
7. Paket Telepon dan Internet
Tips ini khusus untuk kamu yang akan traveling ke luar negeri. Sebenarnya membeli kartu di Negara tujuan untuk telepon dan paket internet ini tidak terlalu urgent, karena kamu masih bisa memanfaatkan free wi-fi dari hotel maupun tempat umum lainnya untuk berkomunikasi. Namun jika kamu ingin tetap membeli kartu selama traveling, jangan lupa untuk mencari informasi tentang sarana telekomunikasi yang menurutmu paling sesuai.
Yang perlu diperhatikan, sebaiknya jangan mengaktifkan paket internet, menerima, ataupun melakukan panggilan dengan kartu yang kamu bawa dari Indonesia, karena akan terkena biaya roaming yang cukup mahal.
Sekian tips traveling hemat a la saya. Jadi percaya kan kalau jaman sekarang ini traveling sudah bukan ‘barang’ mahal lagi?
Happy traveling and have a pleasant trip!
Salam,
♥aDina Safitri♥
Tulisan ini diikutsertakan pada Zen Rooms Blog Competition yang berlangsung pada 23 September 2016 – 23 Oktober 2016. Tulisan ini merupakan karya pribadi, orisinil, dan bukan jiplakan dari karya orang lain.
traveling itu bikin ketagihan.. aku sjk ngerasain bareng suami 6 thn lalu, jd ga bisa berhenti sampe skr.. tiap thn kita pasti jalan ke negara2 baru yg blm pernah aku dtangin.. caraku hampir sama kyk diatas mba, beda2 dikit,, kalo utk tiket pesawat, itu srgnya kita beli jauh2 hari, malah kdg setahun sebelumnya.. krn memang jauuuuuuh lbh murah.. 🙂 ..aku palingan ga bisa hemat di penginapan ama makanan.. krn kita berdua suka nyobain kuliner2 aneh dan ga biasa.. penginapan juga aku picky sih.. jd terkadang pengeluaran besar kita ya di akomodasi dan makanan ini 😀
Wah yg 2 point terakhir gak akan lupa.. hehehe.. ngemil dan tetep online itu bekal penting liburan
Bekal makanan penting itu, terutama kalau pelesiran keluar negeri ya 🙂
TFS tipsnya 🙂
Aku paling utamain tiket hehehe
cari yang paling murah, biasanya udah kaya ngehemat setengah biaya perjalanan
Traveling mah kayaknya perlu slalu dijadwal ya buat recharge hehehe. Mau bagi tips nih yang mau booking di zenrooms ,saya booking selalu pake kodepromo INDONESIA jadi murah banget. Gak pake minimum pembayaran. Paling pewe buat kmrn kumpul2 ma temen. Hemat xixi
Bekal makanan iya banget sih mbak..pas ortu dinas ke luar negri juga cerita harga makanan disana lebih mahal dan kadang belum tentu cocok juga dengan selera lidah orang indonesia hehehhe. Salam kenal mbak 🙂
jadi memang perlu persiapan yang benar-benar matang jauh2 hari, tengkyu atas postingan kecenya ya mba Widya.
(IG & Twitter : @cputriarty)
Tipsnya cespleeeng banget, thankiesss 🙂
poin2 itu biasanya aku lakukan banget tuh mbak buat berhemat! bener kata Benjamin Franklin :)pri
Next kalo booking hotel pengen cobain zenrooms deh ✌
Iya mbak, bisa dicoba masukin kode ZENWIDYA waktu checkout pembayaran supaya dapat potongan harga, hehe
Potongan 30rb mbak, tanpa minimal transaksi